Ligue 1 Prancis, Trio NMM Gempur Bordeaux 3:0

PARIS, purworejosport.com, Masih dalam suasana kelam pasca tersingkir dari babak 16 besar Liga Champion oleh Real Madrid, Paris Saint Germant (PSG) berhasil memetik poin penuh atas lawannya, Bordeaux pada Ligue 1 Prancis di Stadion Parc des Princes, Paris Minggu (13/3) malam waktu Indonesia.

Trio NMM, Neymar, Messi, Mbappe sukses membuat lini belakang lawan bekerja ekstra sejak menit pertama.

Gol pembuka diciptakan oleh Mbappe pada menit ke-24. Diawali dari aksi megabintang Argentina, Lionel Messi yang memberikan umpan kepada gelandang timnas Belanda, Giorgino Wijnaldum dan diteruskan kepada Mbappe sang eksekutor.

Messi yang sejak awal lebih banyak membantu lini tengah PSG sukses memberikan umpan-umpan terobosan yang akhirnya menjadi gol.

Proses terjadinya gol PSG ke gawang Bordeaux

Pada menit ke-52 giliran Neymar yang mencatatkan namanya di papan skor. Lewat terobosan apik Messi kepada Achraf Hakimi, Neymar yang berdiri bebas di depan gawang sukses memanfaatkan umpan cutback dari Hakimi.

Tak berselang lama, pemain asal Argentina, Leandro Paredes menambah keunggulan untuk PSG dengan golnya pada menit ke-61.

Messi sempat hampir menambah keunggulan PSG, namun sontekannya hanya mengenai mistar gawang yang dikawal Gaetan Puossin. Skor akhir PSG unggul 3:0 atas Bordeaux.

Hasil ini membuat Les Parisiens semakin kokoh di puncak klasemen Ligue 1 Prancis. PSG kini mengoleksi 65 poin, unggul 15 poin dari Nice di tempat kedua. (Alam Reformasi)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *