BRI Liga 1: Anak Purworejo Jadi Penentu Kemenangan Persik atas Bhayangkara FC

BEKASI, purworejosport.com, Riyatno Abiyoso, pemain Persik Kediri asal Purworejo, menjadi penentu kemenangan 3-2 atas Bhayangkara FC di laga pekan ke-19 BRI Liga 1, di Stadion Wibawa Mukti Bekasi, Kamis (19/1/2023) sore. Ini merupakan kemenangan pertama Persik di tahun 2023.

Persik mampu bermain efektif dan berhasil memenangkan laga tersebut. Hingga babak pertama berakhir hasil imbang 2-2 untuk kedua tim. Namum di babak kedua masuknya pemain yang dibesarkan oleh PS Muda Adikarsa Purworejo, Riatno Abiyoso, yang akhirnya berhasil menciptakan gol untuk kemenangan Persik Kediri atas Bhayangkara FC dengan skor 2-3.

Kick off babak pertama tuan rumah Bhayangkara FC langsung menekan pertahanan Persik. Akan tetapi Persik yang bermain disiplin justru mampu melakukan serangan balasan yang lebih efektif.

Rohit Chand merayakan gol pertamanya

Terbukti serangan- serangan Persik Kediri mampu beberapa kali mengancam gawang Bhayangkara yang di kawal Agil Safiq. Terus digempur oleh pasukan Macan Putih akhirnya gawang Bhayangkata mampu dibobol oleh Persik.

Berawal dari sepak pojok yang mengarah ke pertahanan Bhayangkara. Bola lambung mampu diselesaikan dengan sundulan kepala oleh Rohit Chand, saat laga baru berjalan tujuh menit, 0-1 Persik memimpin.

Tertinggal satu gol, Bhayangkara semakin meningkatkan intensitas serangannya. Namun justru gawang Agil Safiq kembali kebobolan untuk yang kedua kalinya. Pada menit ke-14 sebuah serangan individu dari Da Silva, akan tetapi ia dijatuhkan di kotak terlarang. Wasit langsung menunjuk titik putih. Da Silva yang menjadi algojo sukses mengeksekusi pinalti.

Duel seru pemain Bhayangkara lawan Persik Kediri

Tersengat dengan gol kedua yang bersarang ke gawangnya, Andik Vermansyah CS langsung menggempur lini pertahanan Persik. Pada menit ke-30 Bhayangkara mampu memperkecil ketertinggalan menjadi 1-2 lewat tendangan T Ahung. Bhayangkara terus mengurung pertahanan Persik. Pada menit 45+6 tuan rumah Bhayangkara FC mampu menyamakan skor menjadi 2-2 lewat tendangan pinalti Sani Rizki Fauzi. Hingga jeda tidak ada lagi gol yang tercipta.

Usai jeda Bhayangkara lagsung mengurung lini pertahanan Persik. Beberapa kali tekanan yang dilakukan anak asuh Widodo C Putra membuat pertahanan Persik kocar-kacir dan penjaga gawang pun dibuat jatuh bangun untuk mempertahankan gawangnya.

Masuknya Riatno Abiyoso membuat permainan Persik mampu mengimbangi permainan menyerang yang diperagakan Bhayangkara FC.
Terbukti pada menit ke-82 pemain asal Purworejo tersebut mampu menjebol gawang Bhayangkara, dan sekaligus menjadi gol kemenangan Persik 2-3 atas Bhayangkara FC. Walaupun terus diserang oleh Bhayangkara, namun hingga akhir laga skor 2-3 tetap bertahan untuk kemenangan Persik Kediri atas Bhayangkara FC. (Kun)

Bhayangkara FC (4-3-3): 
Awan Setho; Putu Gede, Anderson Salles, Aji Joko Sutopo, Ruben Sanadi; Muhammad Hargianto, Adam Najem, Sani Rizki; Kasim Botan, Dendy Sulistyawan, Andik Vermansah
Prediksi Line Up Susunan Pemain

Persik Kediri (4-2-3-1): 
Kartika Ajie; Agil Munawar, Mochammad Sabillah, Vava Mario Yaghalo, Yusuf Meilana; Rohit Chand, Arthur Irawan; Feri Pahabol, Bayu Oto, Faris Aditama; Flavio Silva

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *