PURWOREJO, Sebanyak 100 atlet taekwondo Purworejo mengikuti ajang Porkab tingkat SD, SLTP, dan SMA/SMK sederajat. Lomba yang didanai Dikporapar itu digelar di GOR Sarwo Edhie Wibowo pada Minggu (23/10), berlangsung dari pagi hingga sore hari.
Panitia Porkab Arif Sutoto kepada Purworejo Sport menjelaskan, ke-100 peserta tersebut berasal dari 58 siswa SD, 28 siswa SMP, dan 14 siswa SMA/SMK sederajat putra dan putri.
“100 peserta tersebut berasal dari enam dojang yang ada di Purworejo. Yakni Central,
Cokronegoro, Elang Sakti, FDC, Key, dan
Ocean Taekwondo Club (OTC) dengan peserta terbanyak,” jelas Arif.
Untuk menjaga profesionalitas, lanjut Arif, panitia mendatangkan juri dan wasit dari pengurus provinsi Jawa Tengah dengan pengawasan Master Joko dari Kabupaten Magelang.
Arif menjelaskan, masing-masing tingkat berisi lima kategori. Untuk SD mulai U-33 putra dan U-29 putri, hingga U-41 putra dan U-37 putri. Tingkat SMP mulai U-39 putra dan U-34 putri hingga U-62 putra dan U-57 putri. Tingkat SMA U-51 putra dan U-46 putri hingga U-73 putra dan U-63 putri.
Selain diberi piagam, para juara juga mendapatkan uang pembinaan. “Juara 1 Rp 300.000, juara 2 Rp 200.000, dan juara 3 bersama masing-masing Rp 100.000,” lanjut Arif.
Dari sekian banyak kategori juara, Dojang Ocean yang mengikutsertakan 30 atlet mendominasi tingkat perolehan pemenang baik di tingkat SD, SMP, maupun SMA.
Maka tak heran bila Dojang Ocean yang bermarkas di Desa Kemanukan Kecamatan Bagelen itu menjadi juara umum seperti pada waktu sebelumnya.
Selaku pelatih Ocean Sabeum Nim Cahyono mengucapkan syukur anak didiknya bisa berani tampil maksimal dan mendapatkan yang terbaik.
Meski begitu dirinya berpesan agar para atlet Ocean jangan lekas berbangga diri karena mereka masih harus lebih giat berlatih serta dapat meningkatkan performa saat bertanding. (Yud)